Skip to content

Cara Memasang Gas Portable dengan Mudah dan Terjamin Aman

Kompor gas portable atau kompor gas outdoor ini didesain khusus untuk penggunaan di ruang terbuka seperti rumah makan all you can eat (buffet) atau saat mendaki gunung. Sesuai namanya, kompor gas portable ini tidak jauh berbeda dengan kompor gas konvensional, baik dari sisi tampilan maupun cara memasang gas portable.

Meski terbilang praktis, masih ada sejumlah orang yang kesulitan dengan cara memasang gas portable karena memang ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat instalasi, selama pemakaian, hingga cara menyimpan gas portable saat tidak digunakan dengan benar.

Cara Instalasi Gas Portable

Nah, bagi Anda yang penasaran dengan cara instalasi gas portable dengan benar dan terjamin aman, ikuti langkah-langkahnya berikut ini.

Cara memasang gas portable yaitu sebagai berikut:

  1. Siapkan kompor gas portable sekaligus tabung gasnya;

  2. Letakkan tabung gas sesuai dengan model kompor yang Anda gunakan. Biasanya, kompor gas portable memiliki katup sebagai tempat tabung. Untuk itu, Anda hanya perlu membuka katup tersebut, lalu masukkan tabung gas yang sudah terbuka kalengnya;

  3. Buka dulu tutup kaleng tabung gas, lalu masukkan ke lubang yang ada di samping kompor, ini khusus jika model kompor gas portable yang Anda miliki versi lama

  4. Putar kran gas tersebut sampai terdengar bunyi gas, ini jika kompor gas portable yang Anda gunakan terdapat kran gas. Fungsi kran gas yaitu untuk mengatur besar kecilnya api;

  5. Putar atau tekan pemantik kompor. Apabila terjadi kerusakan pada pemantik kompor, maka gunakan korek api untuk membuat api pada kompor;

  6. Kompor gas portable sudah siap Anda gunakan;

  7. Putar kembali kran gas untuk mematikan saluran gas kompor portable, jika selesai digunakan

Dibanding kompor gas konvensional, tentu saja alat masak ini jauh lebih praktis. Tidak perlu regulator maupun selang kompor.

Kelebihan Kompor Gas Portable

cara pasang gas portable

Namun, bagi Anda yang masih sangsi untuk membeli kompor gas portable, keunggulan kompor gas berikut bisa menjadi pertimbangan.

Salah satu peralatan masak di dapur yang termasuk konduktor seperti wajan ini, hal ini masakan jadi mudah matang.

Kelebihan kompor gas adalah sebagai berikut:

  1. Praktis dan mudah dibawa kemana saja;

Dari segi ukuran, kompor gas portable sangat minimalis. Bahkan, ukurannya lebih kecil daripada kompor gas konvensional satu tungku.

Tak heran, kompor ini sering menjadi andalan untuk berbagai keperluan tertentu.

  1. Harga terjangkau;

Selain itu, dari segi harga juga terbilang murah. Hanya dengan Rp 100 ribu, Anda sudah bisa membeli satu unit kompor portable untuk menemani momen climbing Anda.

  1. Bahan bakar mudah ditemukan;

Persediaan bahan bakar berupa tabung gas mini juga tidak boleh Anda abaikan. Ukurannya sebesar kaleng minuman yang bisa Anda temukan dengan mudah di minimarket.

  1. Cara pemakaian mudah;

Anda pasti sepakat jika cara pemakaian gas portable benar-benar mudah. Silahkan ikuti langkah-langkah di atas untuk bisa menempatkan gas dalam kompor portable dengan benar.

  1. Memasak lebih cepat.

Adanya alat ini sangat memudahkan urusan masak saat berada di luar ruangan. Daripada ribet harus membuat api unggun, kompor gas portable jauh lebih disukai banyak orang, termasuk Anda, bukan?

Selain mengetahui gambar cara memasang tabung gas, Anda juga perlu mewaspadai adanya gas bocor cara mengatasi sewaktu-waktu terjadi.

Panduan Memakai Kompor Gas Portable

cara memasang gas kompor portable

Untuk trik & cara memperbaiki kompor gas rinnai yang tidak menyala, silahkan baca di artikel ini.

Berikut ini beberapa panduan saat memakai kompor gas portable.

  1. Yakin bahwa tabung sudah terpasang pada lubang gas;
  2. Gunakan api yang kecil saat memasak menggunakan kompor gas portable;
  3. Selalu kunci tuas saat kompor tidak sedang digunakan;
  4. Hanya untuk penggunaan outdoors.

Nah, itu berbagai informasi terkait cara memasang gas portable dengan benar dan aman. Dengan berbekal kompor gas portable ini, urusan memasak outdoor menjadi lebih cepat dan aman.