Skip to content

Blender Daging Terbaik. Pilih Mitochiba, Philips atau Cosmos?

Blender daging terbaik, bisa menjadi solusi Anda yang menginginkan peralatan masak modern, mudah dan cepat.

Alat ini membantu Anda membuat beragam jenis masakan yang memakai bahan dasar daging cincang sekaligus menghaluskan bumbu.

Anak-anak tentu sangat suka dengan bola-bola daging giling, beef burger maupun nugget ayam homemade. Tidak hanya enak, namun juga bersih dan sehat. 

Begitu pula jika Anda sedang menjalani MPASI, tentu peralatan masak satu ini menjadi yang harus dimiliki di dapur Anda. 

Namun sayangnya, tidak semua merk blender maupun chopper , bekerja dengan baik, nih! 

Maka dari itu penting untuk mengetahui beberapa merk yang memang sudah terbukti bagus, untuk mencacah daging, maupun membuat masakan lain. 

Nah, berikut tips untuk Anda dalam memilih blender untuk daging, food processor maupun Chopper, ya!

Tips Memilih Chopper atau Blender Daging Terbaik

  1. Pilih jenis Jar 

Dalam sebuah blender/chopper/food processor, memiliki 3 pilihan jenis jar atau wadah untuk mencacah daging. Terbuat dari kaca, mika atau stainless steel. 

Dari ketiga ini, Anda harus memilih yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Misalkan kaca memiliki keunggulan tidak akan bercampur bau dan warna. 

Tapi kekurangannya, memiliki bobot yang cukup berat, dan rentan pecah. Dan jika Anda memilih Mika, tentu pilihan ini yang paling termurah dan praktis.

Mika juga memiliki bobot yang ringan. Walau mudah dibersihkan tapi mika terkadang meninggalkan bau dan noda. 

Lain hal dengan stainless steel, memiliki keunggulan ringan dan juga anti bau, dan mudah dibersihkan. 

Namun, karena tidak transparan, Anda akan lebih sering membuka dan menutup untuk melihat hasil cacahan. 

Agar makin faham, kami rekomendasikan untuk membaca cara menggunakan blender, Anda akan mengerti pemakaian yang awet dan tepat guna.

Tidak praktis untuk Anda yang sering dikejar waktu untuk memasak. 

2. Pilih kapasitas yang tepat 

Tips yang kedua adalah memilih kapasitas yang tepat. Jika Anda memiliki anggota keluarga yang banyak, blender daging dengan ukuran besar seperti 3 Liter, cocok untuk Anda gunakan.

Namun jika di rumah Anda terdapat anggota keluarga lebih sedikit, atau hanya menggunakan untuk keperluan memasak yang ringan, kapasitas 1,7 liter pun sudah cukup memenuhi kebutuhan setiap harinya. 

3. Fitur atau aksesoris yang diberikan

Beberapa merk blender daging memberikan wadah dengan ukuran berbeda, hal ini bisa Anda manfaatkan.

Karena akan memudahkan dalam memproses bahan masakan sedikit maupun banyak.

Juga ada merk blender yang menambahkan beberapa mata pisau berbeda dengan keunggulannya masing-masing, dan juga alat pengaduk telur dan pencampur adonan kue.

Tidak ketinggalan fitur keamanan juga penting untuk Anda perhatikan, misalnya auto protection, saat menyala atau tidak, blender tetap aman dari jangkauan anak-anak.

Ada pula dengan fitur anti slip di handle maupun fitur seperti thermostat. 

4. Daya listrik

Tips berikutnya dari besarnya daya listrik, saat ini chopper yang menggunakan listrik lebih diminati karena lebih praktis.

Daya listrik setiap chopper atau blender tentu berbeda pada setiap merknya, mulai dari 100-700 watt, bahkan ada yang melebihi, loh! 

Jadi sesuaikan juga daya listrik di rumah saat ingin membeli blender/chopper maupun food processor. 

5. Budget

Budget bisa menjadi salah satu hal yang harus menjadi pertimbangan Anda, nih! 

Karena walaupun fitur dan kapasitas nya pas untuk Anda tapi jika budgetnya tidak sesuai, tentu akan merugikan. 

Jadi sesuaikan dengan budget terlebih dahulu, atau Anda bisa mendapatkan promo di berbagai marketplace. 

Harga Food processor/blender atau chopper sangat bervariasi mulai dari Rp 200 ribu hingga Rp 1 jutaan. 

Nah, berikut ini tiga rekomendasi blender daging terbaik yang bisa menjadi pilihan Anda, dengan harga yang terjangkau dan juga memiliki kualitas yang bagus!

Philips HR-7627 

blender daging philips

Blender daging Philips ini disebut juga sebagai food processor philips, yang memiliki teknologi PowerChop. 

Memiliki dua kecepatan yang bisa Anda sesuaikan, dibekali dengan wadah dengan kapasitas 2 L. 

Memiliki pisau yang tajam mampu mencacah bawang, kacang dan bisa membuat adonan kue dengan mudah. 

Dilengkapi 5 jenis pisau bermaterial baja yang kuat, tajam dan anti karat. Food Processor ini memiliki body yang besar daripada chopper biasa. 

Tabel spesifikasi Food Processor Philips HR-7627

MERK PHILIPS HR 7627
TIPE  FOOD PROCESSOR 
DAYA 650 W
FITUR Mencacah 
Menggiling
Menghaluskan
16 fungsi
AKSESORISS blade
Emulsifying tool
Kneading tool
Reversible disc
All in one
BERAT 2,5 Kg
DIMENSI 24 x 24 x 37 cm
MATERIAL WADAHKaca
KAPASITAS2 Liter
MATA PISAUStainless steel
KECEPATAN
PULSE ✓ 
HARGARp 880.000

Mitochiba CH-200 

blender daging mitochiba

Menjadi salah satu yang hits beberapa tahun belakangan, popularitas Chopper ini menjadi naik dan banyak yang menggemarinya. 

Walaupun tidak secanggih food processor, namun Mitochiba CH-200 ini salah satu chopper yang bisa Anda andalkan untuk membuat daging giling dengan hasil yang baik dan cepat. 

Memiliki wadah atau disebut goblet berukuran 2 Liter dengan bahan mika yang cukup tebal. Terdapat pula ukuran kecil 700 ml, yang bisa Anda gunakan untuk mencincang bumbu yang lebih sedikit. 

Mata pisau yang sangat tajam dan kuat terbuat dari stainless steel, memiliki double dan triple blade. 

Tidak hanya digunakan untuk mencincang daging, namun chopper ini sangat pas untuk Anda yang ingin membuat MPASI, smoothies dan lainnya.

Lebih lengkapnya Anda bisa baca kelebihan dan kekurangan chopper mitochiba disini, wajib baca sebelum membeli produk ini. 

BACA JUGA : Blender Mitochiba vs Philips, mana pilihan yang terbaik?

Berikut tabel spesifikasinya 

MERK MITOCHIBA CH – 200
TIPE  CHOPPER 
DAYA 300 W
FITUR Mencacah 
Menggiling
Menghaluskan Daging, buah, bumbu selai, MPASI dll
AKSESORIS1 Wadah besar 2 Liter
1 Wadah kecil 700 ml
Pengocok telur 
5 mata pisau
BERAT 5 Kg
DIMENSI 33 x 26 x 27 cm
MATERIAL WADAHMika tebal
KAPASITAS2 Liter
MATA PISAUBaja anti karat
KECEPATAN
PULSE ✓ 
HARGARp 600.000

Chopper Cosmos FP 313 Apakah Bagus? 

Apakah chopper Cosmos bagus?

Memiliki harga yang murah, chopper Cosmos FP 313 tidak bisa dibilang murahan. Karena kualitasnya bisa diadu dengan dua blender daging di atas. 

Kapasitas 1,2 Liter , dengan daya listrik 250-350 watt. Chopper ini hanya dikhususkan untuk mencacah daging dan juga menghaluskan bumbu-bumbu dapur. 

Dengan wadah kaca yang membuat tidak mudah bau atau warna tidak akan menempel pada wadah. 

Daging yang dihasilkan juga halus, cukup memakan waktu berapa detik saja. Karena Chopper cosmos menggunakan 4 buah mata pisau yang terbuat dari stainless steel.

Berikut spesifikasinya

MERK COSMOS FP-313
TIPE  CHOPPER/ FOOD PROCESSOR
DAYA 350 W
FITUR Mencacah 
Menggiling
Menghaluskan Daging dan bumbu dapur
AKSESORISWadah Mata pisau
BERAT 1,5 Kg
DIMENSI 23 x 10 x 10
MATERIAL WADAHKaca 
KAPASITAS1,2 Liter
MATA PISAUStainless steel 
KECEPATAN1
PULSE 
HARGARp 250.000

Blender Daging Merk Apa yang Bagus? 

Dari ketiga blender daging di atas, food processor maupun chopper memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. 

Jika Anda membutuhkan berbagai fitur dan fungsi, mungkin Anda bisa memilih food processor dari Philips. 

Namun, jika Anda lebih menginginkan produk yang spesifik untuk daging dan bumbu saja, dan dengan harga yang jauh lebih murah cosmos bs menjadi pilihan tepat. 

Atau pilihan Anda jatuh ke Mitochiba, karena Anda ingin mencacah daging dan bisa digunakan untuk membuat smoothies yang sempurna.

Jika ingin empuk, anda bisa presto daging. Tetapi jika mau lembut, ya blender daging solusinya.

Pilihan tersebut tergantung dari kebutuhan Anda setiap harinya. Ketiga produk di atas sudah terkenal awet dan mudah dalam perawatannya. 

Dengan memilih blender daging terbaik, Anda bisa mulai membuat berbagai masakan yang beraneka ragam untuk keluarga tersayang!